Mataram, 14 Mei 2009, Akhirnya KPU menetapkan hasil Pemilu 2009 dengan hasil yang sangat mengejutkan. Partai Demokrat yang pada Pemilu 2004 hanya memperoleh 55 kursi pada Pemilu 2009 ini meraih jumlah kursi tertinggi, yakni 150 kursi, sementara Golkar yang dulu menjadi Partai pemenang harus rela duduk pada posisi kedua. Pada Pemilu 2004 Golkar meraih kursi 128 kini harus kehilangan 21 kursi . Demikian juga dengan PDIP yang pada Pemilu sebelumnya memperoleh 109 kursi kini hanya mendapat 95 kursi atau kehilangankursi sebanyak 14.
- Partai Demokrat 150 (sebelumnya 148)
- Partai Golkar 107 (sebelumnya 108)
- PDIP 95 (sebelumnya 93)
- PKS 57 (sebelumnya 59)
- PAN 43 (sebelumnya 42)
- PPP 37 (sebelumnya 39)
- PKB 27 (sebelumnya 26)
- Gerindra 26 (sebelumnya 30)
- Hanura 18 (sebelumnya 15)
Menurut anggota KPU I Gusti Putu Artha, kesalahan angka tersebut disebabkan human error ketika menampilkan data saat pengumuman 9 Mei lalu. Dalam waktu dekat, tak lebih dari 3 hari, KPU akan menetapkan perolehan kursi tersebut sehingga memiliki kekuatan hukum tetap.
Partai 2004 2009 Naik/Turun (+/-) 1. Demokrat 55 150 95 2. Golkar 128 107 -21 3. PDIP 109 95 -14 4. PKS 45 57 12 5. PAN 53 43 -10 6. PPP 58 37 -21 7. PKB 52 27 -25 8. Gerindra - 26 - 9. Hanura - 18 - J u m l a h 550 560 -
No comments:
Post a Comment